Terciduk aksi ngangsu mafia solar Bersubsidi Di SPBU 44.571.09 Jebres (Jurug)-Surakarta Masih Saja Terjadi


Kota Surakarta, - merakcyber.com,- Praktik penyalahgunaan dan penimbunan Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi masih kerap terjadi di masyarakat. terbaru seperti yang di temukan oleh awak media pada hari selasa 14 november 2023 pukul 15.00 di SPBU 44.571.09 Jebres-Jurug, Surakarta. Jadwal operasi kendaraan-kendaraan yang di modifikasi "ngangsu" dimulai sore hari hingga malam, di SPBU 44.571.09 Jebres-Jurug, yang tepatnya berada di Jl. Jebres, Kec. Jebres, Kota Surakarta, Jawa Tengah.



Modus yang digunakan dalam usaha penyelewengan BBM bersubsidi yakni dengan cara membeli BBM dari Stasiun Bahan Bakar Umum (SPBU) dengan harga subsidi atau yang disebut dengan ritail. Dengan mengisi BBM Bersubsidi jenis solar di SPBU tersebut menggunakan armada truk yang di duga telah di modifikasi berisi tangki penampung BBM yang Di duga sedang mengisi BBM jenis Solar dengan cara mengantri 2 armada sekaligus.


Saat dimintai keterangan, supir mengaku bahwa telah mengiisi 5 kali ini dalam sehari di SPBU Jurug, dan menurut keterangan dari supir armada tersebut milik seseorang yang bernama PENO


Bebasnya pengambilan BBM bersubsidi jenis Solar dalam jumlah besar di SPBU tersebut diduga adanya kongkalikong antara SPBU dengan para mafia. Dalam keterangan operator SPBU, bahwa kendaraan berbagai kendaraan modifikasi diketahui sudah sering mengisi di SPBU Jurug, di duga pihak dari SPBU dengan Pengangsu sudah saling mengenal. 


Jebolnya kuota BBM bersubsidi, terutama solar, harus diantisipasi melalui peningkatan pengawasan, termasuk sanksi terhadap penyalahgunaan solar. Apalagi ketentuan mereka yang berhak membeli BBM bersubsidi sudah jelas.


Ke depan, pertamina harus mengawal dan mengawasi penyaluran distribusi BBM bersubsidi, Kami berharap aparat penegak hukum setempat dan pihak pihak terkait menindak lanjuti dan memproses kepada SPBU yang turut membantu aksi kegiatan ngangsu para mafia solar diseluruh Jawa tengah khususnya dikota Surakarta Solo.dan spbu tersebut segera di berikan pembinaan agar jera kedepanya.


(Red Tim)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama